Rembang, Suarajateng.id -Madrasah Aliyah (MA) Riyadlotut Thalabah Rembang menyelenggrakan Latihan Dasar Kepemimpinan Sekolah (LDKS) ke XV di auditorium MA Riyadlotut Thalabah, Kamis (1/11/2018). Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memupuk jiwa kepemimpinan para siswa, khususnya bagi para siswa menjadi pengurus pengurus MPS, OSIS dan Pramuka.
“Ini agenda rutin tahunan dalam rangka mengembleng jiwa kepemimpinan para siswa, agar berdedikasi dan bertanggungjawab dalam melaksanakan kepengurusannya,” ujar, Anshori, Kepala sekolah MA Riyadlotut Thalabah, Kamis (1/1/2018)
Menurutnya, kepemimpinan merupakan karakter yang sangat dibutuhkan dalam menjalankan roda organisasi. Kepemimpinan yang baik dapat membuat setiap bagian dalam kepengurusan berjalan sinergis, sehingga semua program yang sudah dicanangkan para pengurus mampu dijalankan dengan baik.
Anshori menambahkan, maju dan tidaknya sekolah salah satunya juga ditentukan oleh organisasi siswa yang ada didalamnya. Ketikan organisasi siswa dapat berkiprah dengan baik, maka hal itu akan berdampak pada kualitas sekolah. Begitupula halnya, sekolah yang berkualitas tentu sangat memperhatikan pembentukan mental dan perkembangan organisasi siswa sebagai wadah aktualisasi diri para siswa.
“Kami menyadari bahwa organisasi siswa sangat penting, maka dari itu LDKS sangat diharapkan bisa menjadi salah satu solusi dalam memupuk karakter para pengurus sehingga terbentuk karakter kepemimpinan yang handal”. pungkansya
Rep: Hamid/Red. Anto